Melihatmu yang muncul dari sudut jalan sambil tersenyum
manis kearahku
Hanya dengan melihat
senyummu, sebuah rasa hangat tiba-tiba menjalari seluruh wajahku
Meninggalkan rona
merah dan bahagia tak terkira
Sebuah perasaan yang entah apa namanya, yang aku tahu ada
ribuan kupu-kupu di dalam dadaku yang siap terbang kapan saja
Senang? Lebih
Bahagia? Masih lebih
Jika ada kata yang dapat mewakili kata senang dan bahagia,
itulah kamu
Seakan mengerti perasaanku, bahkan waktupun terasa melambat
Matahari sore yang hangat dan semilir angin yang berhembus
membuat tiap gerak gerikmu terekam dengan baik dalam ingatanku
Satu hal yang kuharapkan darimu, tolong sadarilah keberadaanku disini yang hanya bisa
memandangimu dari jauh
#GagalPuitis #GagalRomantis #SerudukPohon :v
Tidak ada komentar:
Posting Komentar